Tingkatkan Keterampilan dan Beri Bekal Bagi Warga Binaan, Lapas Nakotika Bangli Berikan Pelatihan Pengelasan

WhatsApp Image 2024 04 30 at 16.59.13

Bangli,INFO_PAS- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bangli terus meningkatkan pelayanan kepada warga binaannya, salah satunya dengan mengadakan Pelatihan Kerja Bersertifikat. Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Glatik Bangli yang merupakan LPK dari Lapas Narkotika Bangli mulai hari ini melaksanakan pelatihan pembinaan Kemandirian bidang Pengelasan bersertifikat bagi Warga Binaan Pemasyarakatan Tahun 2024, Selasa (30/4).

Pembukaan kegiatan dilaksanakan di Bimker Lapas Narkotika Bangli. Sebanyak 20 orang warga binaan akan mengikuti pelatihan yang akan berlangsung selama 24 hari kedepan dengan 48 kali pertemuan dengan dipandu oleh 1 instruktur serta 1 asisten instruktur pelatihan.

Kasi Kegiatan Kerja Lapas Narkotika Bangli, Nyoman Bhudianta menyampaikan bahwa ada 125 warga binaan yang telah mendaftar dan mengikuti tahap seleksi (assemen), dari ratusan warga binaan yang mendaftar, terpilih 20 orang warga binaan yang memenuhi persyaratan dan dinyatakan lulus oleh tim Lembaga pelatihan Kerja (LPK) Glatik Bangli untuk mengikuti pelatihan ini.

“Saya berpesan dan berharap agar seluruh warga binaan Lapas Narkotika Bangli yang telah lulus seleksi sebanyak 20 orang, agar bersungguh untuk mengikuti seluruh rangkaian kegiatan pelatihan, karena nantinya menjadi bekal ketika kelak bebas,” ucap Bhudianta.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada warga binaan agar dapat mandiri dalam bidang las. Dengan demikian, diharapkan para warga binaan dapat memiliki keterampilan yang dapat meningkatkan potensi mereka dalam mencari pekerjaan serta meningkatkan kemandirian mereka setelah kembali kemasyarakat.

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN NARKOTIKA KELAS IIA BANGLI
KANWIL KEMENKUMHAM BALI

Banjar Buungan, Desa Tiga, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli, Prov. Bali. 80661
(0366) 5501581

Email Kehumasan dan Aduan
lapastikbangli68@gmail.com 

 

Hari ini86
Kemarin156
Minggu ini1072
Bulan ini3134
Total 43206

19-05-2024